Pilihan Profesi Jurusan Ilmu Pendidikan Selain Menjadi Guru – Berdasarkan Pangkalan Data Pendidikan Tinggi dari Kemendikbud, jumlah mahasiswa program studi pendidikan dari universitas negeri dan swasta di Indonesia mencapai 1.371.105 orang yang tersebar di 6.127 program studi.
1.Konselor Edukasi
Bagi kamu yang tertarik masuk ke jurusan Pendidikan Bimbingan Konseling, kamu bisa memilih prospek karir sebagai konselor edukasi. Secara garis besar, tugas konselor edukasi adalah membimbing siswa untuk menemukan minat dan bakat mereka. Di sekolah, konselor edukasi dikenal Lucky Neko dengan sebutan Guru BK. Profesi ini cocok untuk kamu yang senang mendengarkan cerita dan membantu mencari solusi permasalahan orang lain. Biasanya, siswa menjadikan kamu sebagai tempat berkeluh kesah mereka. Konselor juga dapat berpartisipasi dalam pengembangan kurikulum sekolah agar lebih relevan dengan kebutuhan siswa dan perkembangan zaman.
2. Penerjemah dan Juru Bahasa
Bagi kamu yang ingin masuk ke jurusan pendidikan bahasa, kamu bisa bekerja sebagai penerjemah atau juru bahasa. Akan tetapi, belum banyak yang mengetahui perbedaan tugas antara keduanya. Penerjemah (translator) merujuk pada kemampuan untuk menafsirkan kembali pesan dari bahasa sumber ke bahasa yang dituju. Tugas seorang translator biasanya menerjemahkan karya tulis, materi akademik, atau percakapan di serial dan film.
3. Auditor
Bagi kamu yang ingin masuk jurusan ilmu pendidikan akuntansi, kamu bisa memulai karir sebagai junior auditor. Junior auditor bertugas melakukan pemeriksaan terhadap laporan keuangan untuk memastikan seluruh kegiatan perusahaan dapat berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Seorang junior auditor dapat membantu senior dalam mencegah dan mendeteksi terjadinya kecurangan dalam perusahaan. Jika auditor menemukan kecurangan, mereka dapat melakukan investigasi langsung apakah karyawan sudah menjalankan prosedur dengan benar atau tidak.
4. Pegawai Negeri Sipil (PNS)
Siapa bilang sebagai lulusan ilmu pendidikan tidak bisa bekerja di instansi pemerintahan? Justru ilmu kamu akan sangat berguna saat masuk ke instansi pemerintah khususnya pada Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi. Jika kamu seorang lulusan dari jurusan Teknologi Pendidikan, kamu akan sangat dibutuhkan dalam divisi pengembangan kurikulum.